Cara Meracik Umpan Jitu Mancing Ikan Untuk Harian atau Lomba, Umpan Paten Sederhana dan Murah Meriah.

8/23/2017

Aroma Dan Rasa Yang Di Sukai Ikan Mas

Aroma Dan Rasa Yang Di Sukai Ikan Mas | Mancing ikan mas memang merupakan kegiatan mancing yang terbilang cukup ribet, karena biasanya para pemancing akan berlomba-lomba untuk membuat kombinasi racikan umpan yang paten. Karena merupakan kebanggaan yang tak ternilai harganya ketika kita mampu mengalahkan pemancing lainnya dalam hal tangkapan ikan atau perolehan ikan.

Perlu di ketahui bahwa ini bukanlah hal yang mudah dan bukan pula hanya karena faktor kebetulan saja. Untuk mendapatkan tangkapan ikan yang lebih banyak dari lapak tetangga tentunya harus berani bersaing menciptakan umpan yang lebih unggul dari mereka.

Karena dengan umpan yang baik, dalam artian umpan yang kita gunakan lebih nikmat dan lebih di sukai ikan, maka ikan akan enggan bergeser dari tempat kita atau lapak kita karena mungkin aroma dan cita sara umpan yang kita gunakan.
Ada tiga jenis umpan yang bisa digunakan yaitu :

Umpan Hidup (cacing, ulat, serangga, laron, dan lain sebagainya) biasanya umpan jenis ini digunakan untuk memancing di tempat-tempat alami misalnya di sungai, waduk, rawa dll.

Umpan Bohongan (minow, spinner, spoon, minipopper dan lain-lain.) biasanya umpan jenis ini juga di gunakan di tempat pemancingan yang alami.

Umpan Olahan ( pelet, onggol-onggol, roti dll.) Umpan ini biasanya digunakan saat memancing di kolam pemancingan terutama kolam pemancingan ikan mas.

Umumnya ikan mas memiliki sifat yang selalu bergerombol, itulah sebabnya buatlah supaya ikan tetap bertahan di lapak tempat kita memancing.

Buatlah taburan umpan yang tersebar di lapak kita untuk membuat ikan mendatangi dan tetap bertahan di sana karena tersedia banyak makanan.

Lalu bagaimana membuat ikan mendatangi dan enggan pergi dari lapak yang kita tempati? Ini berkaitan dengan Aroma dan Cita Rasa Umpan.

Baca juga : Rahasia Segala Umpan - Umpan Putih Ikan Mas

Aroma Apa Yang Di Sukai Ikan Mas

1. Aroma
Untuk ikan mas, ada tiga jenis umpan yaitu umpan amis, wangi dan kombinasi keduanya (amis wangi). Berkaitan dengan aroma, lalu apa tujuan kita mencampurkan essen?

Pada dasarnya keberadaan essen hanya mempertajam aroma saja, untuk itu gunakan esen dengan aroma yang di sukai ikan mas.

Essen tujuannya untuk agar umpan memiliki tingkat kompleksitas yang tinggi, hingga akan menghasilkan aroma yang menggiurkan ikan untuk memakan umpan kombinasi aroma alami dengan aroma yang seolah memiliki tingkat protein yang tinggi namun itu hanya aroma saja.

Namun perlu di ketahui bahwa penggunaan esen yang berlebihan malah akan merusak aroma dari umpan. untuk itu pelajari terlebih dahulu takaran untuk kombinasi setiap racikan umpan yang akan kita buat.

2. Rasa
Ikan mas adalah jenis ikan yang tidak mempunyai lidah, jadi ikan tidak mencicipi rasa namun mereka mengenal aroma dengan menggunakan indra penciuman, penglihatan, dan sensorik untuk mencari keberadaan umpan.

Demikian postingan kali ini, semoga bermanfaat untuk pembaca. Salam Mancing mania "Mantap..."
Baca Juga :

Memilih Hari Yang Baik Untuk Mancing

Umpan Ikan Mas Dengan Pasta Nanas dan Pandan Untuk Segala Cuaca

Cara Membuat Umpan Bom Agar Ikan Berkumpul

Campuran Umpan Penggugah Selera Makan Untuk Ikan Mas
Share on Facebook
Share on Twitter
Share on Google+
Tags :

Related : Aroma Dan Rasa Yang Di Sukai Ikan Mas

2 komentar:

  1. terimakasih infonya sangat membantu, jangan lupa kunjungi web kami http://bit.ly/2p6QqOG

    BalasHapus
  2. ok,, pasti... terimakasih kunjungannya bro...

    BalasHapus